Belajar pakai intranet menyenangkan banget deh.. Seperti lagi YM-an atau chatting. Jadi di laptop kami masing-masing (gak semuanya juga sih bawa laptop), akan ada aplikasi yang namanya LAN Messanger. Nah dengan aplikasi tersebut kami bisa ngobrol layaknya orang lagi chatting. Dan bisa saling kirim-kiriman data. Tanpa harus cape’ 2 mengeluarkan suara. Kami tinggal menghadap laptop masing-masing dan mulailah kegilaan dalam ber-chatting ria via intranet.
Hari Senin kemarin sih, kami cuma menggila chatting2an antar anak CS, sambil nunggu Copy-Paste bahan dari Pak Rudy ke laptop masing-masing, yang nunggunya lebih lama dari ngCopy film. Yang aku ingat Trending Topic kemarin (kaya Twitter aja sudah), adalah SYALDIE. Hhaaha… Dia yang paling sering menjadi bahan ketawaan kami. Hhee.. Sorry yaa Syaldie.. :peace:
Oh yaa..
Tadi juga disuruh mengirimkan kesan-kesan kami tentang cara belajar dengan
intranet ini. Berhubung Pak Rudy menyuruh kami menulis harus 3 paragraf dan di
setiap paragraf minimal 3 kalimat. Jadi aku menulis kesan-kesan pun pas-pasan
dengan amanah. Seperti ini nih kesan-kesan punya ku, yang sedikit dibantuin
sama Sa’adah yang kebetulan duduk di sampingku.
Seru
dan menyenangkan.
Bisa
dengan mudah mendapatkan bahan.
Dan
bisa belajar berpikir cepat karena rebutan2 dengan teman-teman. ^^
Coba
kalau belajar seperti biasanya, bisa ribut satu kelas.
Tapi
kalu memakai intranet, kelas jadi sunyi senyap.
Yang
terdengar hanya bunyi keyboard laptop.
Dan
bisa belajar teknologi terbaru dalam belajar.
Jadi
seperti belajar sambil bermain.
Tidak
seperti belajar pelajaran yg lain, tidak monoton topik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar