Rabu, 16 Juni 2010

Alarm Sensitif Gelap

Ini adalah tugas rangkaian yang kelompok aku (Shafa atau Cha-Cha atau saya sendiri bersama Ayu dan Gladys)  buat. Nama alat ini adalah Alarm Sensitif Gelap. Mengapa namanya alarm sensitive gelap?? Berikut penjelasannya… (Hhaaha… Lebay..)

Kalau di blog Pak Rudy, ‘Alarm Sensitif Gelap’ tidak ada. Yang ada itu Alarm Sensitif Cahaya. Tapi, berhubung alat yang kami buat ini (padahal tidak 100% kami yang buat sendiri), cara kerjanya terbalik dengan yang sensitif cahaya, yaitu jika diberi cahaya alat ini akan adem-adem saja tapi kalau ada yang lewat di depan cahaya, alarmnya akan bunyi. Makanya, kami beri nama alat ini Alarm Sensitif Gelap.


Mohon maaf buat Pak Rudy, kemarin data yang saya kumpul kurang lengkap. Ini daftar harga yang lengkap, Pak…

Total biaya pembuatan alat ini adalah Rp72000,- .
Rinciannya ::
·           IC NE 555 = Rp10000,-
·           Resistor 5 buah = @Rp1000,-
·           Bleeper = Rp8000,-
·           Kapasitor = Rp8000,-
·           Strip board = Rp5000,-
·           Transistor 3 buah = @Rp5000,-
·           LDR = Rp4000,-
·           Saklar = Rp5000,-
·           Baterai 9V = Rp8000,-
·           Kabel Baterai = Rp3000,-  
·     Elco = Rp1000,-

Cara Kerja :
Hidupkan saklar. Arahkan sensor ke sumber cahaya, jika ada sebuah benda lewat di depan sensor atau menghalangi cahaya, alarm akan hidup.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar