Rabu, 16 Juni 2010

Kecewa


Aku kecewa. Bukan kecewa kepada orang lain. Tapi kecewa kepada diriku sendiri. Kecewa karena aku selalu menyepelekan beberapa hal. Seperti waktu ulangan kemarin. Aku menganggap beberapa pelajaran itu mudah, sampai aku tidak belajar dengan sungguh-sungguh.

Aku tahu kalau aku salah. Aku menyepelekan sesuatu yang aku sendiri tidak mengerti. Aku menganggap itu mudah. Aku pasti bisa melakukannya. Tapi apa hasilnya??? Kekecewaan.. Kecewa karena tidak mendapat nilai yang bagus. Kecewa melihat nilai teman-temanku labih tinggi dariku.

Aku takut…
Takut kalau nanti pembagian raport nilai-nilaiku jelek.
Aku takut Mama Papaku kecewa dan marah padaku.
Maaf kalau aku nggak bisa membuat Mama dan Papa bangga.
Aku tahu selama ini aku kurang giat belajar.
Aku tahu aku salah.

Tapi… Aku harus yakin..
Yakin kalau aku masih bisa bertahan…

Aku janji… Aku tidak akan pernah lagi menyepelekan sesuatu hal. Apalagi kalau itu pelajaran sekolah. Aku akan belajar lebih giat lagi. Aku nggak mau buat Mama dan Papa kecewa…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar